Menu

01

Kapan batas waktu melakukan pesanan setiap harinya?

Setiap pesanan yang telah terverifikasi pembayarannya, akan diproses keesokan harinya. Hal ini kami lakukan untuk mempermudah dalam proses pengiriman.

Apakah barang selalu ready stock?

Produk kami ready stock dalam kuantitas tertentu.

Bagaimana jika ingin melakukan pemesanan dalam kuantitas banyak?

Apabila Anda ingin melakukan pembelian dengan kuantitas banyak, kami layani dengan sistem PO. Sistem PO tetap kami layani melalui situs alive.id. Lakukan proses transaksi seperti biasa dan pesanan PO akan kami proses.

Berapa lama proses pesanan PO?

Proses pesanan PO yang sudah terverifikasi pembayarannya akan kami proses dalam waktu kurang lebih 14 hari.

Bagaimana cara berbelanja di alive.id?

  1. Pilih produk yang Anda inginkan. Pastikan bahwa Anda telah mempelajari definisi dan deskripsi produk secara detail.
  2. Tambahkan produk tersebut ke dalam keranjang belanja Anda.
  3. Klik “View Cart” apabila Anda ingin melihat daftar belanjaan Anda di keranjang belanja. Klik “Checkout” apabila Anda ingin menyelesaikan proses belanja Anda.
  4. Masukkan nama, alamat, dan kontak yang dapat dihubungi.
  5. Pilih Metode Pengiriman dan Metode Pembayaran.
  6. Klik Place Order untuk menyelesaikan transaksi Anda.
  7. Apabila Anda melakukan transaksi dengan menggunakan akun terdaftar, maka Anda dapat memantau proses belanja Anda melalui halaman akun Anda. Namun, apabila Anda melakukan transaksi sebagai Tamu, maka Anda dapat memantau proses belanja Anda melalui notifikasi email yang dikirimkan ke alamat email Anda.

02

Cara pembayaran apa sajakah yang dapat saya lakukan dalam bertransaksi di alive.id?

Saat ini, Anda dapat menggunakan metode pembayaran transfer bank untuk melakukan proses pembayaran.

Apakah perlu melakukan konfirmasi pembayaran setelah melakukan transfer?

Apabila Anda telah melakukan transfer, Anda wajib melakukan konfirmasi pembayaran dengan masuk ke halaman Konfirmasi Pembayaran. Masukkan data dan unggah bukti pembayaran. 

Kami akan melakukan verifikasi bukti pembayaran. Apabila bukti pembayaran telah terverifikasi, Anda akan mendapatkan notifikasi melalui email dan pesanan akan segera kami proses.

03

Metode pengiriman apa yang dapat saya pilih?

Untuk saat ini, kami menggunakan ekspedisi JNE untuk pengiriman.

Berapa lama durasi pengiriman produk?

Durasi pengiriman dapat Anda pilih pada halaman Checkout. Untuk menjadi catatan bahwa durasi pengiriman dihitung dari waktu barang diterima oleh ekspedisi, bukan waktu pembuatan pesanan maupun konfirmasi pembayaran oleh pembeli.

04

Kondisi apa yang diijinkan untuk melakukan pengembalian dan refund?

Proses pengembalian dan refund akan kami layani apabila barang yang diterima tidak sesuai dengan produk yang dipesan. Ketidaksesuaian tersebut dapat berupa cacat produk, salah spesifikasi produk yang dikirim.

Kerusakan yang diakibatkan oleh ekspedisi tidak dapat dilakukan pengembalian dan refund.

Bagaimana proses Pengembalian dan Refund?

Proses pengembalian dan refund dapat dikomunikasikan terlebih dahulu melalui chat atau email ke kontak kami.

Refund akan kami proses dalam waktu 10 hari kerja setelah pengembalian barang kami terima.

Register

Dengan melakukan registrasi, maka Anda telah menyetujui kebijakan privasi yang berlaku.